Minggu, 19 Mei 2024

Penerimaan CPNS 2023, Simak Pesan Menteri PANRB

Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas, usai Rapat Koordinasi Persiapan Pengadaan ASN 2023,  mengatakan terdapat sejumlah arah kebijakan rekrutmen ASN 2023.

Hot News

TENTANGKITA.CO – Pemerintah telah mengumumkan penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) atau CASN 2023 yang pendaftarannya berlangsung 17 September – 3 Oktober 2023.

Pemerintah melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB)  menetapkan  572.496 formasi aparatur sipil negara (ASN) nasional 2023 (data per 1 Agustus 2023).

Jumlah tersebut untuk formasi 72 instansi pemerintah pusat sebanyak 78.862 ASN, dan pemerintah daerah 493.634 ASN.

BACA JUGA: Penerimaan CPNS 2023: Resmi Dibuka 17 September, Ini Daftar Bimbel Tes Masuk

Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas, usai Rapat Koordinasi Persiapan Pengadaan ASN 2023,  mengatakan terdapat sejumlah arah kebijakan rekrutmen ASN 2023.

Pertama, fokus pada pelayanan dasar dengan guru dan tenaga kesehatan menjadi formasi yang paling banyak disediakan. “Hampir 80 persen formasi 2023 untuk guru dan tenaga kesehatan,” ujar Anas.

Kedua,  memberi kesempatan rekrutmen untuk talenta digital dan data scientist.

Ketiga, mengurangi rekrutmen pada formasi yang akan terdampak transformasi digital.

Alokasi formasi CASN pemerintah pusat

  • 28.903 untuk CPNS
  • 49.959 untuk PPPK.

Pemerintah daerah dialokasikan khusus untuk:

  • 296.084 PPPK Guru
  • 154.724 PPPK Tenaga Kesehatan
  • 42.826 PPPK Teknis

BACA JUGA: Link Pendaftaran CPNS PPPK September 2023, Lengkap dengan Cara Daftarnya!

Rekrutmen ASN  adalah upaya  seoptimal mungkin menyelesaikan penataan tenaga non-ASN atau  tenaga honorer.  Jumlah tenaga non-ASN saat ini  2,3 juta, dan  dalam proses diaudit BPKP bersama BKN.

 

 

BACA DEH  Pendaftaran CASN 2024 Segera Dimulai, Ini Jadwal Dari KemenpanRB
Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Laporan CPJ: Korban Jurnalis Dalam Perang Israel-Gaza

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Perang Israel-Gaza telah menimbulkan banyak korban jiwa bagi para jurnalis sejak Hamas melancarkan serangan yang belum...