Jumat, 10 Mei 2024

Piala AFF U-23 2023: Indonesia, Lupakan Juara Asean, Tatap Piala Asia

Dalam laga perdana, Jumat (18 Agustus 2023), Garuda Muda langsung menghadapi Malaysia,  peringkat ke-137 FIFA, sedangkan Indonesia ke-150.

Hot News

TENTANGKITA.CO – Indonesia, juara tahun 2019, kini akan menghadapi Piala AFF U-23 Tahun 2023 di Chonburi, Thailand pada 17-26 Agustus 2023.

Dalam laga perdana, Jumat (18 Agustus 2023), Garuda Muda langsung menghadapi Malaysia,  peringkat ke-137 FIFA, sedangkan Indonesia ke-150.

Ini bukan pertandingan mudah. Selalu sulit memprediksi penampilan tim Malaysia. Kadang mudah menaklukan mereka, lain kali sulit menjinakkan mereka. Musim lalu (2022), saat Indonesia dan Myanmar mundur karena Covid-19, di luar dugaan, tim U-23 Malaysia kalah telak 0-3 dari Laos. Tahun 2019, dari Kamboja, mereka kalah 1-0 dan gagal ke semifinal.

BACA JUGA: Piala AFF U-23 2023: Elkan, Asnawi, Witan, Rafael dan Ivar Jenner Tak Dipanggil

Di SEA Games 2023, tim U-23 mereka menggilas Singapura 7-0 dan menghajar Laos 5-1. Saat bersua Vietnam dan Malaysia, mereka tak mampu ‘berkokok’. Kalah 1-2 dari Vietnam dan 2-0 dari Thailand. Mereka tak mampu lolos ke semifinal.

Laga melawan Malaysia sangat menentukan langkah Indonesia ke semifinal. Di atas kertas, jika mampu mengatasi Malaysia, melawan Timor Leste di laga kedua, sangat mudah.  Persoalannya, mampukah mengatasi Malaysia?

Juara atau tidak di Piala AFF U-23, peringkat Indonesia di FIFA tak akan terpengaruh. Kualifikasi Piala Asia dan Piala Dunia 2026 jauh lebih bergengsi. Sekalipun jauh lebih berat, tapi lebih bergengsi.

Lupakan juara Piala AFF U-23. Biarkan Shin Tae-yong konsentrasi ke level yang lebih tinggi. Indonesia harus mengatur peak performance di level yang lebih tinggi. Tampil di Piala AFF hanya membuang-buang tenaga dan pikiran. Melelahkan, tapi menyusahkan. Sukses di Piala AFF tak akan bergaung jika kita selalu buruk di level tertinggi.

BACA DEH  Gempa Guncang Bantul dan Sukabumi

Persiapan Tim Minim

Tim U-23 Indonesia akan memulai latihan perdana pada Kamis (10 Agustus 2023) di lapangan A, Senayan, Jakarta. Pemusatan latihan (TC) Garuda Muda sebagai persiapan mengikuti Piala AFF U-23 2023. Ini artinya sepekan jelang laga perdana.

BACA JUGA: PIALA AFF U-23 2023: Indonesia Lolos Ke Final, Ini Kata Erick Thohir

Pelatih Shin Tae-yong memanggil Titan Agung Bagus (Bhayangkara Presisi FC) untuk menggantikan Muhammad Fajar Fathur Rahman (Borneo FC).

Daftar 23 pemain Indonesia untuk persiapan AFF U-23 2023

  1. Amiruddin Bagas, Barito Putera
  2. Muhammad Adisatryo, PSIS
  3. Arkhan Fikri, Arema FC
  4. Kadek Arel, Bali United
  5. Muhammad Ragil, Bhayangkara Presisi FC
  6. Komang Teguh, Borneo FC
  7. Jeam Kelly, Persik
  8. Titan Agung, Bhayangkara Presisi FC
  9. Daffa Fasya, Borneo FC
  10. Salim Akbar, Madura United
  11. Ernando Ari, Persebaya
  12. Beckham Putra, Persib
  13. Robi Darwis, Persib
  14. Frengky Missa, Persikabo
  15. Muhammad Ferarri, Persija
  16. Rizky Ridho, Persija
  17. Rifky Dwi, Persita
  18. Muhammad Dzaky, PSM
  19. Irfan Jauhari, Persis
  20. Muhammad Ramadhan, Persis
  21. Abdul Rahman, Rans Nusantara
  22. Esal Sahrul, Persita
  23. Alfeandra Dewangga, PSIS

 

 

 

 

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Piala Dunia 2026: Indonesia Lolos Ke Babak Ketiga, Penuhi 1 Syarat Ini

TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Timnas Indonesia di ambang pintu  putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pasalnya, dengan nilai...