Jumat, 17 Mei 2024

KJP Plus Bulan Oktober 2023 Cair Sebentar Lagi, Tapi Kenapa Masih Ada yang Belum Terima Undangan Bank DKI?

Hot News

TENTANGKITA.CO – KJP Plus bulan Oktober 2023 menjadi sorotan utama bagi peserta didik yang telah terdaftar dalam sistem Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Khususnya terkait jadwal pencairan KJP Plus bulan Oktober 2023 kini makin jadi topik hangat yang diperbincangkan.

Mengintip Jadwal pencairan KJP Plus bulan Oktober 2023

BACA JUGA: Cek Status KJP Tahap 2 dan KJP Bulan Oktober 2023 Kapan Cair, Ini Info dari Disdik dan P4OP

Meskipun belum ada pengumuman resmi dari Dinas Pendidikan DKI Jakarta dan Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (P4OP), kita dapat mencoba memprediksi waktu pencairannya dengan melihat jadwal penyaluran KJP Plus selama tahun 2023.

Mengambil jadwal pencairan di bulan terdekat, yaitu bulan Juni, Juli, Agustus, dan Septemebr 2023.

Berikut adalah jadwal penyaluran KJP Plus selama tahun 2023

  • KJP Plus Juni 2023: 7 Juni
  • KJP Plus Juli 2023: 4 Juli
  • KJP Plus Agustus 2023: 9 Agustus
  • KJP Plus September 2023: 6 September

BACA JUGA: Batas Tarik Tunai KJP Plus Oktober 2023, Cek Ini Aturan Terbarunya Dari P4OP

Jika mengikuti pola pencairan bansos pendidikan Jakarta dari periode Juni hingga September, maka dapat disimpulkan KJP Plus bulan Oktober 2023 cair maksimal tanggal 9.

Penting untuk diingat, KJP Plus ini bansos yang cair sebulan sekali secara rutin selama 1 semester atau 6 bulan dalam setiap tahap.

Pada KJP Plus bulan Oktober 2023 ini diketahui merupakan periode penutupan pada tahap 1 ini.

Ironisnya meski KJP Plus bulan Oktober 2023 cair sebentar lagi, namun masih ada saja peserta didik yang menegluhkan bahwa masih belum mendapat undangan dari Bank DKI.

Sebab penundaan pemanggilan KJP Plus Oktober 2023

Sebagai tambahan informasi, bahwa undangan pemanggilan dari Bank DKI ini sangat penting bagi para calon penerima maanfaat bansos ini guna penyaluran buku tabungan dan ATM.

BACA DEH  Info Pencairan Dana KLJ, KPDJ, KAJ 2024 Cek Di Sini

BACA JUGA: KJP Plus Bulan Oktober 2023 Cair di Tanggal Ini? P4OP Disdik Bocorkan Info Baru?

Hal itu seperti yang diungkapkan oleh seorang netizen yang mengungkapnya di kolom komentar di instagram resmi P4OP Disdik belum lama ini.

“Stts kjp anak saya penetapan terus dr kelas 2 sampe skrng kelas 4 g ada info buat ambil buku tabungan yg lain baru pd ngajuin langsung pd dapet buku tabungannya itu gmn ya min mohon kejelasannya“, tanya seorang netizen.

Terkait pertanyaan tersebut, nampaknya oihak Disdik langsung memberikan jawaban balasan.

Yang mana pihak Disidik memberikan konfirmasi terkait penyaluran buku tabungan dan ATM Bank DKI tersebut dilakukan secara bertahap.

“Pendistribusian buku tabungan dan ATM KJP Plus bagi penerima baru dilakukan bertahap oleh Bank DKI”, ungkap Disdik.

Selain itu terkait link cek undangan pemanggilan Bank DKI untuk KJP Plus tersedia di sini.

“Informasi jadwal distribusi buku tabungan dan ATM akan disampaikan melalui pihak sekolah atau dapat diakses melalui tautan https://kjpdevelopment.jakarta.go.id/undangan/. Mohon ditunggu”, lanjut Disdik.

Demikian informasi terkait update tentang penundaan undangan pemanggilan Bank DKI dan bocoran jadwal pencairan KJP Plus Oktober 2023.***(WVA)

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Palestina Desak FIFA Beri Sanksi Kepada Israel

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Federasi Sepak Bola Palestina mengirimkan surat kepada  FIFA yang berisi permintaan mengeluarkan atau menangguhkan (suspend) Israel...