Senin, 29 April 2024

Kapan Pendaftaran Penerima Baru KJP Plus Dibuka? Begini Bocoran Dari P4OP Disdik

Hot News

TENTANGKITA.CO – Pertanyaan tentang kapan pendaftaran penerima baru KJP Plus tahap 2 2023 masih jadi topik hangat dikalangan peserta didik di Jakarta.

Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (P4OP) Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta telah merilis pembaruan penting terkait Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus Tahap 2 tahun 2023.

Kabar terbaru yang sangat mengembirakan akan ada penambahan kategori penerima KJP Plus Tahap 2 tahun 2023.

BACA JUGA: Cara Cek Daftar Penerima KJP Plus Tahap 2 Tahun 2023 dan Prediksi Kapan KJP Oktober 2023 Cair

Kini, program ini juga mencakup peserta didik di Sekolah Luar Biasa (SLB) dan Lembaga Kursus Pelatihan (LKP).

Perlu diketahui bahwa peserta didik SLB sebelumnya sudah termasuk dalam kriteria persyaratan penerima bantuan sosial (bansos) KJP Plus.

Terkait proses pelaksanaan program bansos KJP Plus tahap 2 2023 ini, kini pihak Disdik mengabarkan sedang dalam tahap verifikasi.

Tahap verifikasi ini dimulai pada tanggal 11 September 2023, dengan agenda pemadanan data sebagai langkah awal proses pencairan KJP Plus tahap 2 2023.

Proses ini berlangsung hingga tanggal 25 September 2023, dan diikuti oleh verifikasi ulang calon penerima pada tanggal 9-13 Oktober 2023.

Jadwal Tahap Verifikasi KJP Plus Tahap 2 Tahun 2023

Untuk memahami jadwal tahap verifikasi dengan baik, berikut rinciannya:

BACA JUGA: AWAS DIBLOKIR! Verifikasi Ulang KJP Plus Tahap 2 2023 dan BPMS Untuk SD, SMP dan SMA Harus Sesuai Jadwal Dari P4OP Ini

8-10 September 2023: Pemadanan Data
11-22 September 2023: Mutasi Data Calon Penerima
11-25 September 2023: Verifikasi Ulang Calon Penerima
9-13 Oktober 2023: Pengumuman Calon Penerima yang Memenuhi Kriteria
16-17 Oktober 2023: Verifikasi dan Persetujuan Kepala Dinas Pendidikan
18-31 Oktober 2023: Penetapan Penerima Melalui Keputusan Gubernur

BACA DEH  KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 2 Plus Maret dan April 2024: Bakal Mundur dan Penerima Berkurang

Tahap-tahap ini memiliki peran krusial dalam memastikan pencairan KJP Plus Tahap 2 tahun 2023 berjalan lancar.

Sebelum melangkah ke tahap pencairan, jadi sebenarnya kapan pendaftaran KJP Plus tahap 2 2023 dibuka?

Pendaftaran KJP Plus Tahap 2 Tahun 2023

Bagi yang tertarik untuk mendaftar sebagai penerima KJP Plus, perhatikan bahwa kemungkinan besar pendafataran KJP Plus Tahap 2 tahun 2023 tidak akan dibuka kembali.

Disdik sendiri mengungkapkan lewat instagram resminya, kini telah melakukan proses verifikasi data beberapa bulan yang lalu.

BACA JUGA: Ada Perubahan Besaran Dana KJP Plus Tahap 2 2023? Cek Ini Info Resmi Dari P4OP Disdik

Namun, ada kabar baik untuk warga yang ingin mendaftar di masa mendatang. Bisa jadi, pembukaan pendaftaran penerima KJP Plus baru akan dilaksanakan pada akhir tahun ini atau awal tahun depan.

Dengan kata lain, pembukaan pendaftaran penerima baru KJP Plus tahap selanjutnya menunggu seluruh proses pelaksaan bansos pendidikan Jakarta tahap 2 2023 selesai.

Perlu diingat bahwa pendafataran ini kemungkinan besar tidak akan dibuka secara umum atau mandiri seperti tahap sebelumnya.

Pada pendaftaran KJP Plus tahun 2024 mendatang, Disdik akan melakukan pendataan ulang untuk menentukan penerima bansos ini secara kolektif.

Pendataan kolektif dari kelurahan setempat juga akan menjadi media pendaftaran KJP Plus tahap selanjutnya.

Meskipun peserta didik yang sudah terdaftar sebelumnya, namun tetaplah mencoba mendaftar secara mandiri jika Anda memiliki kesempatan.

Informasi lebih lanjut akan diumumkan di laman resmi DTKS Jakarta di dtks.jakarta.go.id saat jadwal pendaftaran resmi dibuka.

Anda juga dapat melakukan cek status penerima KJP Plus tahap 2 2023 Anda di laman berikut ini: https://dtks.jakarta.go.id/cek-pendaftaran setelah mendaftar.

Demikianlah informasi terkini mengenai update Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus Tahap 2 tahun 2023.***(WVA)

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Lokasi Nobar Semifinal Piala Asia U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Lihat Di Sini

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) akan menggelar nonton bareng (nobar) Tim U-23 Indonesia...